Beranda Banyuasin Bupati Banyuasin Tutup Pelatihan Berbasis Kompetensi BLK

Bupati Banyuasin Tutup Pelatihan Berbasis Kompetensi BLK

484
0

Saungnews.co Banyuasin | Bupati Banyuasin, H Askolani Jasi menutup Pelatihan Berbasis Kompetensi yang digelar UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Banyuasin dilaksanakan di Halaman UPTD BLK Banyuasin, Selasa (6/4/2021).

Acara penutupan tersebut dihadiri Kepala Disnakertrans Banyuasin, Kalapas Kelas IIA, Kepala Polsri Banyuasin, Camat Banyuasin III, Kepala BLK Banyuasin, Lurah Kedondong Raye, PT Indo Karyaswasta dan OPD-OPD terkait.

Kepala Disnakertrans Banyuasin, Noor Yosept Zaath mengatakan Pelaksanaan Pelatihan Berbasis Kompetensi tahun 2021
dilaksanakan sebanyak 13 Paket yang dilaksanakan selama lebih dari 30 hari pelaksanaan dimulai tanggal 01 Maret 2021 sampai 07 April 2021.

“Pelatihan telah dilaksanakan selama satu bulan lebih dan diikuti sebanyak 208 orang yang merupakan warga dari 12 Kecamatan di Kabupaten Banyuasin,” Ujarnya.

Lanjutnya, adapun tujuan dari pelatihan yang dilaksanakan agar memberikan pembekalan keterampilan bagi para pencari kerja, meningkatkan kemampuan untuk mengembangkan usaha mandiri, mencetak lulusan yang memiliki kompetensi yang tinggi, Profesional dan mampu berdikari baik dalam pengembangan usaha mandiri maupun berkarir.

Sebelumnya, Pada tahun 2020 Balai Latihan Kerja Kabupaten Banyuasin telah menyelesaikan tugas pelaksanaan Pelatihan Berbasis Kompetensi sebanyak 15 paket pelatihan dengan lulusan sebanyak 256 peserta yg siap memasuki dunia usaha dan dunia industri. Penyerapan lulusan melalui Kegiatan Pamaren Pasar Kerja (Job Fair) sebanyak 61 orang yang tersebar di beberapa perusahaan dan 64 peserta
membuka UMKM di bidang Jahit, Las, Otomotif, Salon dan Barber serta Make Up Artist. “80% peserta telah mengikuti program Kartu Prakerja dan 20% ikut Bantuan UMKM di Dinas Perdagangan, Industri dan UMKM Kabupaten Banyuasin Pada Program Kartu Prakerja oleh Pemerintah RI. Alhamdulillah, Banyuasin mendapatkan kuota terbanyak ke 2 se-Sumsel sebanyak 17.123 peserta
dari target yang kita usulkan sebanyak 7.882,” terangnya.

Sementara, Bupati Banyuasin, H Askolani menyampaikan Pelatihan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Balai Latihan Kerja – Disnakertrans Banyuasin dalam penanganan permasalahan ketenagakerjaan terutama pencari kerja / pengganguran yang tidak memiliki keterampilan dan
kompetensi.

“kegiatan pelatihan berbasis kompetensi sangat diperlukan untuk membekali tenaga kerja memasuki dunia kerja atau dunia industri/usaha. Selain itu meningkatkan kemampuan masyarakat yang membutuhkan berbagai keterampilan, menjadi salah satu strategi yang diharapkan dapat mengantisipasi sekaligus mengatasi bertambahnya angka pengangguran dan kemiskinan di Kabupaten,” Jelasnya.

Lanjut Askolani, Ia menghimbau kepada seluruh peserta pelatihan agar hendaknya ilmu dan keterampilan yang telah diperoleh dapat di aplikasikan sehingga menjadi lebih bermanfaat dan berdaya guna.

“Marilah secara bersama-sama kita bahu
membahu, membulatkan tekad menuju Banyuasin Bangkit dengan meningkatkan kompetensi tenaga kerja di Bumi Sedulang Setudung ini, sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan meningkatkan daya saing Sumber Daya manusia yang ada di Kabupaten kita ini,” tutupnya.(Desi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini