Beranda ADVERTORIAL Gubernur Rohidin Harapkan Peran Posko PPKM Diperkuat

Gubernur Rohidin Harapkan Peran Posko PPKM Diperkuat

210
0

Bengkulu, Saungnews.co – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah bersama Forkopimda plus rapat dengan Bupati Seluma dan jajaran, di Rumah Dinas Bupati, Kamis (5/8).

Hal ini merupakan rangkaian sidak FORKOPIMDA ke daerah untuk memastikan instruksi Kemendagri terkait pembentukan posko PPKM di level desa.

Gubernur Rohidin menyampaikan bahwa penanganan Covid-19 tidak bisa dilakukan hanya oleh satu pihak atau pihak tertentu saja, melainkan semuanya mempunyai peranan penting. Edukasi Protokol Kesehatan Covid-19 5M seperti memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, rutin mencuci tangan, serta mengurangi mobilitas dan juga menyukseskan vaksinasi harus terus digencarkan.

Kehadiran Posko PPKM di Desa dan Kelurahan harus mampu berperan aktif melakukan edukasi masyarakat sebagai unit terkecil. Mulai tokoh masyarakat, agama, adatpun memiliki peranan penting dalam penanganan Covid-19 ini.

Sidak kali ini, tampak mendampingi Gubernur Rohidin, Bupati Seluma, Kapolda Bengkulu, Kajati, Kepala BPKP, unsur forkopimda dan OPD teknis.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini