Beranda Ekonomi Bupati Cik Ujang Serahkan Bibit Ikan Dari Kementrian Untuk Pokdakan

Bupati Cik Ujang Serahkan Bibit Ikan Dari Kementrian Untuk Pokdakan

4542
0

Saungnews.co Lahat | Bupati Lahat Cik Ujang SH menyerahkan benih ikan nila sebanyak 9 ribu dan 120 ribu ikan jelawat dari derektorat peikanan pembudiya air tawar propinsi jambi.

Bantuan bibit ikan ini secara simbolis diberikan kepada sembilan Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan), bertempat di lapangan Pemkab Lahat pada pukul 09.30 Wib, beberapa hari lalu.

Hadir pada acara tersebut Bupati Lahat H.Cik Ujang, PJ Sekda Lahat Drs.H.Deswan Irsyad, M.Pdi,Unsur OPD Pemkab Lahat, Camat Kikim Area,Staf pegawai Kantor perikanan Lahat,serta dihadiri juga oleh para Kelompok Pembudidaya Perikanan yang penerima Bantuan.

Dalam sambutan Plh Dinas Perikanan Kabupaten Lahat Novita Suryanti, SE.,MM menyampaikan pada hari ini dinas perikanan Kabupaten Lahat menerima bantuan bibit ikan nila sebanyak 90 ribu ekor serta 120 ribu bibit ikan Jelawat dari Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan pusat melalui Balai Perikanan Budidaya Air Tawar (BPBAT) jambi.

“Dan bibit ikan ini kita terima dan akan kita salurkan langsung kepada sembilan kelompok pokdakan di kabupaten lahat.

“Selain menerima 90 ribu benih ikan nila pihaknya juga mendapatkan 120 ribu benih ikan Jelawat yang akan di sebar di perairan umum di dua desa.

”Nanti untuk 120 ribu Bibit Ikan Jelawat akan kita sebarkan langsung ke peraiaran di Desa Gelumbang Kecamatan Kikim Timur dan desa Pulau Beringin Kecamatan Kikim Selatan masing-masing 60 ribu ekor,”ujarnya.

Dalam arahan Bupati Lahat, Cik Ujang, SH menyampaikan ucapan alhamdulilah usulan dari Pokdakan dan Kelompok Tani melalui Dinas Perikanan dan Perternakan Kabupaten Lahat telah dikabulkan oleh pihak KKP, melalui Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Jambi.

“Alhamdulillah apa yang telah diusulkan Pokdakan melalui dinas perikanan Lahat telah dikabulkan oleh pihak KKP” ujar Cik Ujang.

“Saya menghinbau kepada Masyarakat, agar jangan melakukan penangkapan Ikan dengan cara yang dilarang, seperti meracuni dan menggunakan stroom” ucapnya

“Mari kita hindari cara penangkapan yang di larang karena hal tersebut dapat memusnakan baik iduk ikan maupun benih ikan yang akan berkembang biak” Tegasnya.

“Saya berharap kepada Kelompok menerima bantuan agar segera memasukan bibit ikan ke kolam masing-masing agar ikan tersebut tidak mati,” tutupnya. (Akril )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini