Saungnews.co Prabumulih | Warga Desa Pangkul Kecamatan Cambai Prabumulih berharap usulan pihak Desanya agar halaman Masjid Al Muhajirin I di kampung mereka dilakukan pengerasan entah dengan di conblock ataupun dicor beton oleh Pemerintah Kota Prabumulih dapat disetujui dan ditindaklanjuti.
Hal ini terucap seorang Pria sepuh bernama Elman warga Desa Pangkul, Jemaah Masjid itu saat berbincang dengan media ini, usai melaksanakan Ibadah Sholat Berjamaah, Jumat (06/02/2021).
“Mudah-mudahan kelak di cor semen atau cara mana, laman Masjid kani, jadi bila musim ujan tak licin, becek” ucap Pak Elman dengan dialeg lokal Marga Belida.
“Setau kami lah diusulan oleh Pak Kades ke Pemerintah Prabumulih ni, semoga biye diterima pengajuan warga kami Pangkul ni” katanya menambahkan.
Kepala Desa Pangkul Jakaria Yadi, SH, yang dimintai keterangan mengenai hal ini, meng’iyakan bahwasanya pihaknya telah menyampaikan aspirasi dari warga Desa nya tersebut.
“Ya benar, maaf memang kondisi halaman parkir Masjid Al Muhajirin I di Desa kami itu karena belum ada bangunan pengerasannya, kalau musim penghujan seperti sekarang ini agak licin, tapi alhamdulilah tidak terlalu becek karena ditumbuhi rumput” terang Kades Jaka.
“Sementara mengenai usulan warga kami, sudah pihak Pemdes ajukan proposal usulan nya dalam Musrenbang…, sesuai kebutuhan warga yang sekaligus juga Jamaah Masjid tentunya kami seluruh warga Desa Pangkul berharap kiranya dapat jadi pertimbangan dan ditindaklanjuti usulan kami” pungkasnya. (anja)