Beranda Daerah Stock File Balast Lebuay Bandung Berkapasitas 5000 Kubik

Stock File Balast Lebuay Bandung Berkapasitas 5000 Kubik

575
0

Saungnews.co Lahat | PT. Kereta Api Indonesia (KAI) saat ini tengah mengerjakan pembangunan Jalur Double Track. yang melintas di kawasan Kabupaten Lahat. Salah satu material pendukung proyek ini adalah batu krikil atau Balast.

Artikel ini sekilas mengulas mengenai kegunaan dari Balast  ini. Berikut keterangan beberapa Nara Sumber disalah satu Stokefile Balast yang berlokasi di Kelurahan Lebuay Bandung Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

Menurut Murad salah satu sopir mobil Dump Truk berasal dari Martapura Batu, krikil atau Balast tersebut digunakan untuk menopang ‘bantalan’ rel kereta.

“Sekarang sedang mengalami Double Track, nah balast ini dihamparkan dibawah bantalan rel, setiap harinya bisa mengangkut 20 kubik Batu, dan hari ini kita ada 5 mobil” Ucapnya, saat dibincangi media ini (21/02/2021).

Sementara ‘Zamzam salah satu pegawas Vendor dari PT.Batu Ampar Pasirindo, sebagai penyuplai Balast menambahkan keterangan bahwasanya batu krikil atau Balast yang digunakan ini berukuran 2/6 cm, total yang perlukan mencapai 54.000 kubik.

“Tapi Stokfilenya tidak di sini saja, ada beberapa titik yaitu desa Tanjung jambu dan Banjarsari, untuk di Lebuay Bandung Balastnya lebih kurang 5000 kubik” terangnya.

Sementara untuk pengangkutan kata dia, akan di lansir oleh mobil kecil untuk di bawa ke lokasi jalur Double Track.

Selanjutnya salah satu Pegawai PT. KAI, Hafis yang menjabat sebagai checker PT. KAI, tidak memberikan keterangan banyak saat awak media mintai tanggapan nya nya.

“Maaf saya tidak bisa berkomentar banyak takut salah, tapi benar bahwa Stokfile ini milik PT.KAI” singkatnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini