Beranda Baturaja Warga Talang Jawa Silaturahmi ke Bupati Kuryana Azis

Warga Talang Jawa Silaturahmi ke Bupati Kuryana Azis

872
0

SaungNews.co Baturaja | Warga Talang Jawa Kecamatan Baturaja Barat mendatangi Rumah Dinas Pendopo Kabupaten guna ber silahturahmi dengan Bupati OKU Drs.H.Kuryana Azis, Selasa (21/07/2020)

Dalam sambutan nya Bakri Iteng mewakili sesepuh warga Talang Jawa mengungkapkan perasaan yang mendalam dapat bertatap muka langsung dengan orang nomor satu di Bumi Sebimbing Sekundang itu.

“Kami merasa bangga terharu dan bersyukur dapat bertemu dengan Bupati H. Kuryana Azis” ucap Bakri iteng.

Dalam kesempatan yang sama Bupati H. Kuryana Azis mengucapkan rasa bersyukur atas Sponitas warga Talang Jawa yang mau bersilaturahmi kepada nya

“Terimakasih yang sebesar besar nya atas kunjungan kalian di rumah Pendopo ini, yang telah meluangkan waktu nya dan telah meninggalkan Aktifitas nya untuk bersilaturahmi dengan kami disini” sambut Bupati Kuryana Aziz.

Dikatakan Kuryana silahturahmi memang adalah sangat baik, dan merupakan tuntuman umat beragama bahkan diperintahkan agar jangan sampai terputus.

Dalam moment silahturahmi tersebut Bupati Kuryana Azis memberikan ‘buah tangan’ berupa Bantuan bibit durian musangking sebanyak sepuluh batang untuk warga Talang Jawa.

Turut hadir dalam acara Silaturahmi ini, Tokog Masyarakat, Tokoh Agama perwakilan 17 RT dan 4 RW sekelurahan Talang Jawa Kecamatan Baturaja Barat Ogan Komering Ulu. (Tam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini