Beranda Prabumulih 623 Bungkus Paket Sembako Untuk warga Karang Raja

623 Bungkus Paket Sembako Untuk warga Karang Raja

585
0

SaungNews Prabumulih | 623 paket sembako mulai didistribusikan bagi warga Kelurahan Karang Raja Kecamatan Prabumulih Timur, Jum’at (10/04/2020), sejak pukul 10.00 WIB.

Paket sembako ini merupakan bantuan Pemerintah Kota Prabumulih terhadap warga duafa yang telah terdata sebelumnya di wilayah Kelurahan Karang Raja, dalam rangka meringankan beban masyarakat akibat terdampak kondisi pandemi Covid 19 Corona.

Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pendistribusian sembako di Kelurahan Karang Raja yang ditunjuk oleh Pemerintah Kota Prabumulih adalah Dinas Pendidikan.

Pembagian paket sembako di kordinir langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Prabumulih Kusron, SPd. MSi didampingi oleh Lurah Gunawan Novindra, Serta Bhabinkamtibmas, Brip.Eliyas Pical, dan Bhabinsa Serda. Kusnen.

Lurah Gunawan menghimbau kepada warga nya yang merasa berhak dibantu namun belum terdata agar bersabar karena berdasarkan arahan dari Walikota Prabumulih Ridho Yahya, warga silahkan mendaftar kelurahan kemudian selanjutnya akan diverifikasi oleh petugas dan tunggu saja berkemungkinan akan ada penambahan bantuan tahap berikutnya.

“Kepada warga Karang Raja mohon bersabar, Kata Pak Walikota silahkan daftar ke Kelurahan, nanti diverifikasi dan tunggu kalau memang rejeki anda pasti dapat” kata Gunawan saat dibincangi di sela kegiatan pembagian sembako.

Dan mulai dua hari lalu hingga Jumat ini, kata Lurah Gunawan sudah dua ratusan warga Karang Raja yang mendaftar ke kelurahan mengajukan data untuk mendapatkan bantuan.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan selaku koordinator kegiatan mengungkapkan dirinya senang dapat andil langsung bertugas di kegiatan ini.

“Alhamdulilah kami dan rekan dinas Pendidikan senang sekali mendapatkan tugas kemanusiaan seperti ini, semoga bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban dikala susah karena dampak wabah Corona ini” kata Kusron. (anja*iwopbm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here