SaunglNews.co.BATURAJA | Grafik ODP (Orang Dalam Pantauan) penanganan virus corona (Covid 19) yang di relis Seksi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ulu meningkat dari sebelumnya.
Pertanggal 29 Maret 2020 Laman resmi Dinkes OKU merelis sebanyak 37 ODP dan 4 PDP, sedangkan per tanggal 30 Maret 2020 mengalami kenaikan sebanyak 16 ODP menjadi 53 dan PDP bertahan di posisi jumlah semula yakni tetap 4 orang PDP.
Berdadarkan grafik ODP dan PDP Dinkes, dari jumlah tersebut tersebar di 12 Kecamatan Se -Kabupaten OKU, jumlah ODP Kecamatan Lengkiti 3 orang, Sosoh Buay Rayap 3 orang, Pengandonan 1 orang, Semidang Aji 1 orang, Muara Jaya 2 orang.
Kecamatan Peninjauan 4 orang, Lubuk Batang 11 orang, Sinar Peninjauan 7 orang, Kedaton Peninjauan Raya 1 orang, Baturaja Timur 14 orang, Lubuk Raja 2 orang dan Baturaja Barat 4 orang.
Humas Tim Gugus Tugas Vovid 19 Rojali mengatakan memang ada pengurangan jumlah PDP dari sebelumnya yang tertera pada grafik laman Dinkes OKU.
“Sebelumnya jumlah PDP ada 5, dan sekarang tinggal 4 orang, namun ststus tersebut masih dalam katagori ODP,” tulisnya melalui pesan Whatsapp.
Pihaknya menghimbau masyarakat untuk tetap waspada, dengan menjaga jarak, tidak keluar rumah jika tidak penting dan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C dan E..
“Cuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir, gunakan masker bila keluar rumah, jika batuk atau bersin, tutup mulut dengan masker atau siku tangan, apabila ada gejala hubungi petugas kesehatan terdekat, demikian juga kalau ada keluarga yangbbaru datang dari luar daerah segeta melapor ke Bidan Desa atau RT setemoat,”pungkasnya.(Red)
Informasi Covid 19 Kabupaten OKU :
Tim Gugus Tugas Center (Posko Center Dinas Kesehatan OKU) ke nomor 119 atau Layanan di setiap UPTD Puskesmas terdekat.